Jumat, 07 Oktober 2011

Polka Wars - Alternative Band dari Bingar Distorsi



     Polka Wars, band dari Jakarta dan mungkin nama nya kurang akrab di telinga kalian.
Band yang beranggotakan Karaeng Putra Adjie pada lead vocals/guitar, Giovanni Rahmadeva pada drums/vocals , Xandega Tahajuansya pada bass guitar/vocals , Billy Saleh pada guitar/vocals dan Sistha Anindya pada keys/saxophone mengusung genre alternative/indie/rock.

     Kebetulan saya mendengar 2 lagu mereka dalam keadaan di luar hujan, mendung, dan dingin. Suasana yang cocok untuk lagu mereka.

     HorseHooves (teaser) , lagu ini terdengar kalut dengan beat drum yang konstan, bass dua chord dan petikan gitar tipis dengan vokal merdu perlahan dengan sedikit di selangi keys di tengah lagu. Tepat sekali menjadi back sound saat minum kopi di pagi hari atau bincang romantis dengan kekasih di malam hari.

     Coraline , tidak jauh berbeda dengan HorseHooves, tetapi dengan dinamika yang menanjak sampai di akhir lagu. Aransemen patah di reff dan vokal british yang sedikit reverb. di akhiri dengan saxophone membuat lagu ini klimaks.

     so, Polka Wars sangat di rekomendasikan untuk kalian yang bosan dengan hingar bingar "distorsi".

Check out them here :
http://soundcloud.com/polkawarsmusic
http://polkawars.tumblr.com
http://www.facebook.com/polkawars

-rzl-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar